Siapa yang tidak tahu keindahan kota budaya ini ? Sepertinya nyaris 7
hari seminggu dan 24 jam dalam sehari, Yogyakarta penuh aktifitas warga
dan wisatawan. Nah, bagi anda yang akan bepergian ke kota Budaya ini,
kali ini pada rubrik pariwisata Jakarta Media News, mengabarkan beberapa tempat hangout di Jogja yang layak anda sambangi dengan suguhan kuliner khas Jogja.
1. Soto Sulung Stasiun Tugu
Ke Jogja naik kereta? Singgahlah sebentar ke Soto Sulung Stasiun Tugu terletak disebelah selatan Stasiun Tugu, sebelum anda melanjutkan perjalanan menuju hotel atau destinasi wisata lain disana.
Soto Sulung Stasiun Tugu sangat terkenal sebagai kuliner khas Jogja bagi warga lokal maupun wisatawan dari luar Jogja. Warung soto yang sudah ada sejak tahun 1970 ini menawarkan dua pilihan menu, yaitu Soto Daging dan Soto Campur. Harganyapun terbilang sangat terjangkau. Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp. 6.000 untuk satu porsi Soto Campur dan Rp. 9.000 untuk Soto Daging. Gimana soal rasa? Jangan ditanya lagi. Citarasa Soto Sulung yang khas akan membuat anda kangen kembali ke kota ini, percayalah.
Ke Jogja naik kereta? Singgahlah sebentar ke Soto Sulung Stasiun Tugu terletak disebelah selatan Stasiun Tugu, sebelum anda melanjutkan perjalanan menuju hotel atau destinasi wisata lain disana.
Soto Sulung Stasiun Tugu sangat terkenal sebagai kuliner khas Jogja bagi warga lokal maupun wisatawan dari luar Jogja. Warung soto yang sudah ada sejak tahun 1970 ini menawarkan dua pilihan menu, yaitu Soto Daging dan Soto Campur. Harganyapun terbilang sangat terjangkau. Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp. 6.000 untuk satu porsi Soto Campur dan Rp. 9.000 untuk Soto Daging. Gimana soal rasa? Jangan ditanya lagi. Citarasa Soto Sulung yang khas akan membuat anda kangen kembali ke kota ini, percayalah.
2. Iga Bakar Jogja
Iga Bakar Jogja terletak di jl. Gejayan dan jl. Magelang km. 5. Disini juga termasuk lokasi wisata kuliner di Jogja yang cukup populer, baik dikalangan mahasiswa lokal maupun wisatawan. Anda bisa memesan secangkir kopi hitam, kopi susu, atau singkong goreng yang gurih dan cetar membahana ala Iga Bakar Jogja sambil menikmati kemeriahan Jogja di malam hari.
Iga Bakar Jogja terletak di jl. Gejayan dan jl. Magelang km. 5. Disini juga termasuk lokasi wisata kuliner di Jogja yang cukup populer, baik dikalangan mahasiswa lokal maupun wisatawan. Anda bisa memesan secangkir kopi hitam, kopi susu, atau singkong goreng yang gurih dan cetar membahana ala Iga Bakar Jogja sambil menikmati kemeriahan Jogja di malam hari.
3. Oseng-oseng Mercon
Bosan dengan soto dan kopi? Cobalah makanan yang sedikit menantang ini: oseng-oseng mercon. Tidak salah jika Jakarta Media Online menambahkan spot yang satu ini sebagai tempat hangout di Jogja yang patut dikunjungi. Oseng-oseng Mercon juga kuliner khas Jogja, makanan berbahan dasar otot sapi yang dibumbui dengan bumbu pedas ini, dijamin akan menggoyangkan lidah anda karena citarasa pedasnya yang “nonjok”. Anda penyuka makanan pedas? Cobalah sesekali makanan ini. Perbandingan antara daging dan cabainya adalah 5:1, jadi silakan kira-kira sendiri seperti apa pedasnya rasa oseng-oseng mercon.
Bosan dengan soto dan kopi? Cobalah makanan yang sedikit menantang ini: oseng-oseng mercon. Tidak salah jika Jakarta Media Online menambahkan spot yang satu ini sebagai tempat hangout di Jogja yang patut dikunjungi. Oseng-oseng Mercon juga kuliner khas Jogja, makanan berbahan dasar otot sapi yang dibumbui dengan bumbu pedas ini, dijamin akan menggoyangkan lidah anda karena citarasa pedasnya yang “nonjok”. Anda penyuka makanan pedas? Cobalah sesekali makanan ini. Perbandingan antara daging dan cabainya adalah 5:1, jadi silakan kira-kira sendiri seperti apa pedasnya rasa oseng-oseng mercon.
4. House of Raminten
Satu-satunya tempat wisata kuliner di Jogja yang agak eksentrik adalah House of Raminten. Nyentrik dan unik itu kesan pertama saat mengunjungi tempat makan yang berlokasi di Jl FM Noto No. 7 Kotabaru Yogyakarta. Ornamen dan barang-barang antik memenuhi hampir semua sudut House of Raminten. Disamping itu para waitressnya juga berpakaian kemben batik khas Jogja.
Wah, pasti harga makanannya mahal ya? Eits, anda salah. Makanan di House of Raminten hanya berkisar antara Rp. 1.000 s/d 25.000 saja. Dan kerennya lagi, tempat makan ini juga buka 24 jam nonstop.
Satu-satunya tempat wisata kuliner di Jogja yang agak eksentrik adalah House of Raminten. Nyentrik dan unik itu kesan pertama saat mengunjungi tempat makan yang berlokasi di Jl FM Noto No. 7 Kotabaru Yogyakarta. Ornamen dan barang-barang antik memenuhi hampir semua sudut House of Raminten. Disamping itu para waitressnya juga berpakaian kemben batik khas Jogja.
Wah, pasti harga makanannya mahal ya? Eits, anda salah. Makanan di House of Raminten hanya berkisar antara Rp. 1.000 s/d 25.000 saja. Dan kerennya lagi, tempat makan ini juga buka 24 jam nonstop.
5. Kafe Momento
Kafe Momento juga termasuk lokasi wisata kuliner khas Jogja yang harus dikunjungi. Suasana yang menyenangkan dan sering diadakannya pertunjukan musik, koneksi internet yang lumayan kencang, serta suguhan menu yang ada, bisa membuat anda betah berjam-jam di kafe yang terletak di Jl Pandean Sari Blok IV No. 10 Sleman. Soal menu cobalah anda rasakan menu unggulan di kafe ini: Choco Melt, cake cokelat yang lumer di dalamnya jika digigit dipadukan dengan lembutnya eskrim vanila. Harga juga tak usah khawatir, masih termasuk mumer, alias murah meriah.
Kafe Momento juga termasuk lokasi wisata kuliner khas Jogja yang harus dikunjungi. Suasana yang menyenangkan dan sering diadakannya pertunjukan musik, koneksi internet yang lumayan kencang, serta suguhan menu yang ada, bisa membuat anda betah berjam-jam di kafe yang terletak di Jl Pandean Sari Blok IV No. 10 Sleman. Soal menu cobalah anda rasakan menu unggulan di kafe ini: Choco Melt, cake cokelat yang lumer di dalamnya jika digigit dipadukan dengan lembutnya eskrim vanila. Harga juga tak usah khawatir, masih termasuk mumer, alias murah meriah.
Nah bila anda kini sudah tahu, tempat hangout di Jogja yang paling asyik, tak ada salahnya coba kunjungi salah satu tempat di atas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar